Lensa Nasional – Calon Wali Kota Bandung, Arfi Rafnialdi, melakukan silaturahmi dengan warga Kelurahan Sukapada, Cibeunying Kidul, dalam kegiatan bertajuk “Jum’at Berkah”. Kegiatan ini merupakan bagian dari upayanya untuk lebih dekat dengan masyarakat serta mendengar langsung aspirasi mereka.
Dalam pertemuan tersebut, Arfi menggelar dialog bersama sejumlah ibu-ibu rumah tangga, mendengarkan keluhan terkait masalah keuangan yang dialami warga. Salah satu topik utama yang disoroti adalah permasalahan “bank emok,” di mana warga berharap adanya akses pembiayaan yang lebih mudah dan aman.
Menanggapi hal ini, Arfi menyampaikan rencananya jika terpilih menjadi walikota Bandung, ia akan mengembangkan program ekonomi kerakyatan yang lebih inklusif. Ia menekankan pentingnya peran pemerintah dalam menyediakan solusi keuangan yang bisa diakses oleh semua lapisan masyarakat.
Arfi juga menegaskan komitmennya untuk membangun sistem yang lebih bersahabat bagi warga jika dirinya dipercaya menjadi pemimpin Kota Bandung. Pertemuan ini diharapkan menjadi pijakan awal dalam membangun kota yang lebih adil dan berdaya.***